Cara mengecek lemak tubuh yang telah terbakar

Cara mengecek lemak tubuh yang telah terbakar. Ketika tubuh membutuhkan Kalori tetapi sumber karbohidrat tidak cukup digunakan sebagai bahan bakar, barulah lemak yang tersimpan dalam tubuh mulai digunakan sebagai energi cadangan.
Oleh karena itu aktivitas fisik dan asupan nutrisi yang tepat untuk diet sehat sangat mempengaruhi keberhasilan menurunkan berat badan.
Nah, jika anda sudah melakukan banyak usaha tetapi belum mengetahui apakah lemak dalam tubuh sudah terbakar atau belum, berikut ini ulasannya.
Cara mengetahui lemak tubuh yang telah terbakar
1. Sensasi rasa panas seperti terbakar
Ciri-ciri yang bisa langsung anda rasakan ketika tubuh mulai mengambil lemak untuk sumber Kalori adalah adanya sensasi rasa panas seperti terbakar.
Ini bisa terjadi dibagian tubuh mana saja yang lemaknya sedang diambil untuk dibakar menjadi Kalori. Namun tidak semua orang bisa peka untuk merasakannya.
Hanya dalam kondisi ekstrim saja sensasi rasa panas seperti terbakar ini bisa dirasakan. Contohnya ketika anda mengkonsumsi makanan tinggi protein tetapi tidak disertai asupan karbohidrat yang cukup.
Karena untuk mengolah makanan yang mengandung protein tinggi, tubuh memerlukan Kalori ekstra untuk mencerna nya dan ketika tidak ada karbohirat, maka lemak dalam tubuh yang akan dipakai untuk sumber Kalori.
Hasilnya memang terbilang cepat yang ditandai dengan penurunan berat badan dan lingkar pinggang atau paha kaki yang mengecil.
2. Menimbang berat badan
Cara lain untuk mengetahui bahwa lemak tubuh telah terbakar adalah dengan menimbang berat badan. Lemak yang menumpuk di sel tubuh ikut menyumbang berat dari keseluruhan bobot tubuh.
Ketika lemak yang menumpuk dalam tubuh itu telah berhasil terbakar, maka otomatis berat badan anda juga ikut turun.
Jadi dengan menimbang berat badan anda akan segera mengetahui bahwa lemak yang dalam tubuh sudah terbakar atau belum.
3. Mengukur tubuh
Anda bisa mengukur tubuh di bagian seperti lingkar dada, pinggang, atau paha kaki yang merupakan tempat-tempat dimana lemak disimpan oleh sel-sel tubuh.
Tanda berhasil lemak tubuh telah terbakar ditunjukkan dengan perubahan ukuran tubuh yang mengecil seperti lingkar pinggang atau paha kaki.
Sebab Lemak yang tertimbun akan menempati ruang lebih banyak dibandingkan otot dan disimpan dalam bentuk sel-sel lemak.
Jumlah sel-sel lemak tidak berubah, namun ukurannya dapat membesar dan mengecil yang bisa dijadikan indikator bahwa lemak itu sudah digunakan oleh tubuh atau belum.
4. Menghitung Kalori harian
Dengan menghitung Kalori harian, anda juga bisa mengetahui Kalori itu berasal dari Lemak atau masih karbohidrat.
Hitung total Kalori yang dibutuhkan tubuh anda dalam sehari. Dan hitung juga total asupan Kalori dari semua makanan yang anda makan. Pastikan hasilnya defisit, total kalori yang dibutuhkan tubuh jumlahnya harus lebih besar dari total asupan kalori makanan harian.
5. Melakukan Olahraga Kardio
Olahraga kardio atau biasa dikenal dengan olahraga aerobik merupakan jenis olahraga yang paling cocok untuk membakar lemak dalam tubuh.
Anda bebas memilih jenis Kardio yang disukai seperti berlari, naik turun tangga, berenang, senam aerobik dan jenis kardio lainnya.
Jenis olahraga ini sudah pasti dapat membakar Kalori lebih banyak dalam tubuh. Jika anda sudah menjalankan poin nomor empat tadi dengan memastikan asupan rendah karbohidrat dan total kalori defisit.
Maka dipastikan bahwa Kalori terbakar yang digunakan tubuh berasal dari lemak dan bukan karbohidrat.
Nah, demikian cara mengecek lemak tubuh yang bisa anda coba sendiri.