keluarga

Tips Agar Anak Lebih Semangat Untuk Belajar

Memiliki putra-putri yang sukses pastinya menjadi dambaan setiap orang tua. Keberhasilan di sekolah menjadi hal yang paling diperhatikan oleh orang tua pada umumnya. Nah, selain sekedar sekolah yang bonafide, ada faktor lain yang dapat membantu anak meraih sukses di sekolah. Salah satunya adalah anak yang bersemangat dan siap menghadapi tantangan di sekolah.

Baca juga : Ini Dia Trik Menjaga Kesehatan Anak Usia Dini

Perlu diketahui bahwa masing-masing anak memiliki cara belajar sendiri dan mungkin berbeda dengan kakak maupun adiknya di rumah. Bantu ia menemukan cara dan gaya belajar ini agar bisa dioptimalkan. Ada beberapa tips untuk membantu anak agar dapat belajar secara efektif dan efisien, antara lain;

Berikan Ruang Khusus Belajar

Mungkin dalam rumah Anda ada sudut kosong atau spasi yang dapat dirubah menjadi ruang belajar bagi anak. meskipun bukan selalu berupa kamar, pojok yang terang sudah bisa digunakan untuk tempat belajarnya. Anda dapat merapikan ruangan agar lebih nyaman untuk digunakan belajar. Buat agar ruang tersebut memang khusus digunakan sebagai tempatnya belajar. Bila perlu ajak anak Anda untuk ikut mendesain ruangan tersebut.

Berikan set alat belajar

Selain tempat, Anda juga perlu menyiapkan perlengkapan belajarnya. Alat tulis seperti ini memang tidak harus selalu baru, namun yang lebih penting sesuai dengan kebutuhan belajarnya misalnya pulpen, pensil, penghapus, penggaris, pensil warna, buku tulis baru dan lainnya. Siapkan pula wadah khusus yang mudah dijangkau agar ia terbiasa lebih rapi.

Buatkan agenda

Pertama-tama Anda bisa membuatkan agenda belajar terlebih dahulu. Berikutnya, ajarkan ia untuk membuat agenda belajarnya sendiri untuk membuatnya lebih disiplin, teratur dan bertanggung-jawab pada tugas-tugasnya. Agenda belajar ini pun bisa digunakan anak untuk mendaftar PR selama seminggu maupun proyek lain berikut deadline. Bentuk agenda pun bisa disesuaikan dengan usianya, misal berupa gambar lucu di ruang belajar dan lain sebagainya agar ia tidak terlalu tertekan.

Daftar Kegiatan dan Kalender Acara

Dalam ruang belajar, siapkan kalender khusus yang dapat digunakan anak untuk mencatat berbagai daftar acara penting. Isi dari daftar tersebut bisa berupa rencana liburan bersama keluarga ataupun ujian penting sekolah.

Kesepakatan dan Rewards

Tips Agar Anak Lebih Semangat Untuk Belajar 2
Salah satu contoh rewards 🙂 

Kayaknya ini yang paling mumpuni, janji syurga atau anti neraka. Anda boleh saja membuat kesepakatan agar anak lebih bersemangat mencapai targetnya. Contoh, apabila ia mendapatkan nilai bagus pada mata pelajaran tertentu maka Anda bisa memberikan apresiasi yang membuatnya senang seperti jalan-jalan atau liburan bersama. Cara seperti ini meskipun tidak terlalu sering, juga cukup efektif untuk meningkatkan relationship Anda bersama anak.

Temukan Cara Belajarnya

Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa tiap anak punya cara belajar masing-masing. Untuk mengetahuinya, Anda perlu melakukan pengamatan saat ia belajar selama beberapa waktu. Anda dapat mencatat apa saja yang jadi kelebihan dan faktor dominan selama belajarnya. Dengan mengetahui cara belajar anak dan menerapkan metode pembelajaran yang sesuai, maka anak menjadi lebih terbantu dalam menyerap pelajaran di sekolah.

Jalin Kedekatan bersama keluarga

Selanjutnya, Anda bisa mempererat ikatan di antara anggota keluarga dengan cara melakukan kegiatan bersama-sama. Kegiatan ini bisa berupa liburan, outbond, jalan-jalan atau makan di luar saat akhir pekan. Anda juga bisa mengajak anak untuk merasakan hal baru bersama-sama misalnya.

Demikianlah beberapa tips yang dapat Anda gunakan untuk membantu anak agar lebih siap dan percaya diri dalam menghadapi pelajaran di sekolah. Dengan demikian, anak dapat mencapai kesuksesan dalam hal akademis yang membuatnya lebih siap menghadapi masa depan.

Facebook Comments

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button