Manfaat Teh Hijau Sebagai Minuman Kesehatan Herbal
Manfaat teh hijau sangat banyak sekali seperti jenis tumbuhan teh lainnya. Banyak ahli kesehatan yang merekomendasikan teh hijau sebagai ramuan kesehatan herbal. Hal ini didasari dari kandungan teh hijau yang kaya antioksidan seperti polifenol, vitamin C, anti kanker, dll. Maka untuk menunjang gaya hidup sehat sangat disarankan rutin mengkonsumsi teh hijau. Untuk mengkonsumsinya dianjurkan tidak menambahkan gula, karena akan merusakan kandungan alaminya.
Baca juga : Menghilangkan Karang Gigi, Mencegah dan Caranya
Campurkan dengan madu agar nutrisi didalam teh hijau bisa terserap maksimal. Banyaknya nutrisi pada teh hijau membuat tanaman ini kaya manfaat bagi kesehatan. Manfaat terbesarnya adalah menangkal radikal bebas. Radikal bebas merupakan masalah utama penyebab berbagai penyakit berbahaya seperti kanker, kerusaka kulit, DNA, dll. Maka dari itu sebelum rutin mengkonsumsi teh hijau, kenali dulu apa saja manfaatnya sebagai minuman kesehatan herbal berikut ini.
Berbagai Manfaat Teh Hijau Sebagai Minuman Kesehatan Herbal
- Mengurangi resiko kanker
Teh hijau memiliki antioksidan 100 kali lebih banyak dan efektif dari vitamin C dan Vitamin E. Kandungan inilah yang berfungsi mengurangi resiko kanker. Kanker terjadi karena pertumbuhan sel yang tidak wajar. Hal ini dikarenakan tubuh mudah terpapar radikal bebas. Konsumsi ramuan herbal teh hijau secara rutin untuk mengurangi resiko kanker.
- Mencegah penyakit jantung
Salah satu manfaat teh hijau adalah mencegah kerusakan jantung. Kerusakan jantung bisa dicegah karena tubuh terhindar dari hipertensi. Teh hijau mampu menurunkan kadar kolesterol jahat tanpa mengurangi kolesterol baik. angka kematian akibat kerusakan jantung bisa dikikis jika kita rajin mengkonsumsi teh hijau. Selain itu proses pemulihan sel-sel jantung juga lebih cepat dengan konsumsi teh hijau.
- Menangkal radikal bebas
Seperti yang telah disinggung, teh hijau baik mencegah kanker karena bisa menangkal radikal bebas. Selain itu radikal bebas juga berpengaruh pada kesehatan kulit. Karena polifenol didalamnya membuat kulit terlihat lebih awet muda. Teh hijau bermanfaat melawan penuaan dini akibat serangan radikal bebas. Kulit menjadi lebih segar dan awet muda dengan teh hijau.
- Menurunkan berat badan
Konsumsi minuman herbal teh hijau secara rutin untuk mendukung program diet anda. teh hijau akan membuat metabolisme tubuh meningkat dan membantu proses pembakaran lemak pada bagian perut, paha dan lengan yang menunpuk. Rutin mengkonsumsi teh hijau akan membuat tubuh membakar kalori hingga 7 kkal. Konsumsi teh hijau sehabis olahraga dan kombinasikan dengan bahan makanan lainnya.
- Mengurangi resiko rheumatoid arthiritis
Penyakit ini menyerang sistem kekebalan tubuh sehingga tubuh menjadi lebih mudah terserang radang. Peradangan terjadi dalam waktu lama terutama pada area sendir. Konsumsi teh hijau bermanfaat memperkecil terserang penyakit tersebut dan melindungi tulang rawan dari kehancuran dengan menghalangi produksi enzim yang membuat tulang rawan lebih rapuh.
Itulah beberapa manfaat teh hijau sebagai minuman kesehatan herbal. Rutinkan konsumsi teh hijau setiap harinya agar kesehatan tubuh lebih terjaga.
One Comment