Resep Ramuan Obat Alami Masuk Angin Ala Rumahan
Di Indonesia sendiri, masuk angin merupakan salah satu hal yang kerap terjadi, dikarenakan iklim Indonesia sendiri memang cenderung memungkinkan seseorang terkena sakit kembung pada bagian perut, atau ang juga lebih dikenal oleh orang – orang sebagai masuk angin. Masuk angin ini sendiri, ditandai dengan beberapa gejala seperti kepala mendadak pusing, perut yang sakit, hingga panas dan dingin dibagian badan dan juga kepala. Dan masuk angin ini sebenarnya jangan dianggap remeh, karena bisa mengganggu aktivitas sehari – hari.
Untuk menangani masuk angin ini sendiri perlu dilakukan sesegera mungkin. Karena ada beberapa kasus yang bahkan berawal dari gejala kembung ini, bisa menyebabkan kematian, karena bisa jadi gejala masuk angin ini merupakan gejala angin duduk. Masuk angin ini sendiri, bisa dikarenakan oleh beberapa faktor, misalnya saja berkendara dengan jarak yang jauh, tela makan, hingga cuaca yang tidak menentu. Dan berikut adalah beberapa resep ramuan obat masuk angin secara alami yang bisa anda coba gunakan.
Resep Ramuan Obat Alami Masuk Angin
- Bawang putih
Yang pertama adalah dengan menggunakan bawang putih. Bawang putih bisa menjadi salah satu ramuan yang baik untuk membantu mengatasi masuk angi secara alami. Anda bisa secara langsung mengkonsumsi bawang putih, atau bahkan bisa dicampurkan kedalam masakan, untuk menambah efek hangat dalam tubuh, sehingga bisa dipergunakan untuk membantu mengatasi masuk angin secara alami.
- Menggunakan jeruk
Yang selanjutnya adalah dengan buah jeruk yang bisa dijadikan sebagai antibiotik alami, dikarenakan jeruk ini sendiri memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, dan tentu saja bisa membantu dalam meningkatkan kekebalan tubuh, sehingga baik untuk mengattasi masuk angin. Anda bisa memeras dan meminum air jeruk, atau bahkan mengkonsumsi secara langsung jeruk manis.
- Menggunakan Jahe
Jahe juga merupakan salah satu ramuan obat alami yang baik untuk mengatasi masuk angin secara alami. Tubuh akan menjadi lebih hangat dengan menggunakan jahe sebagai salah satu bahan alami untuk mengatasi masuk angin. Haluskan jahe, dan seduh parutan jahe ini dengan mengunakan air panas. Setelah itu, minumlah seduhan parutan jahe ini secara teratur untuk membantu meredakan mual dan juga meredakan masuk angin.
- Daun pepaya
Masuk angin yang sudah dalam tahap kronis ini, juga bisa anda atasi dengan menggunakan daun pepaya.anda bisa menggunakannya dengan merebus daun pepaya, dan meminum rebusan airnya. Rasa pahit inilah yang bisa membantu meredakan masuk angin dan juga perut kembung. Anda bisa menambahkan madu jika anda memang tidak terlalu kuat dengan rasa pahit yang ada di dalam daun pepaya ini.
- Ubi merah
Rebusan ubi merah juga merupakan salah satu oba masuk angin yang mujarab untuk anda gunakan. Ubi jenis ini bisa dengan mudah anda temui dipasar tradisional. Rebus ubi merah, dan juga gulamerah, serta cengkeh dan kapulaga. Setelah itu, tambahkan kayu manis didalamnya, dan setelah mendidih dimakan hingga agak sedikit hangatt, dan minumlah ramuan ini dalam kondisi hangat untuk membantu meredakan masuk angin.
Demikian beberapa resep dan ramuan obat alami untuk masuk angin yang bisa menjadi rekomendasi menarik untuk anda. semoga bermanfaat dan selamat mencoba.