Artikel Kesehatan

Perbedaan Susu Whey dan susu gainer

Apa perbedaan Susu Whey dan susu gainer ? Sebaiknya pilih yang mana ? Buat anda yang baru bergabung dalam dunia Gym atau Fitness pastinya akan menjumpai kedua pilihan ini.

Sebab tubuh kita akan memerlukan nutrisi ekstra ketika melakukan aktivitas fisik berat yang sumbernya bisa disuplai dari suplemen susu ini.

Meskipun sama-sama susu, namun keduanya punya kandungan dan manfaat yang berbeda bagi setiap orang. Karena itu untuk memilih mana yang terbaik bagi tubuh anda, maka ada baiknya kalau mempelajari dahulu mengenai perbedaan dari kedua susu tersebut.

Baik susu whey dan susu weight gainer sama-sama mengandung tinggi protein yang bisa membantu pembentukan otot lebih cepat.

Namun ada beberapa perbedaan mencolok yang akan kita bahas berikut ini.

Perbedaan Susu Whey dan susu gainer

1. Susu Weight Gainer

Sebut saja susu Appeton yang sudah terkenal sekali sebagai susu penambah berat badan atau Weight gainer. Lalu ada juga merk susu lainnya seperti L-men Gainmass yang juga merupakan golongan susu weight gainer terbaik versi lokal.

Nah, susu-susu seperti ini sangat cocok untuk dikonsumsi oleh orang yang bertubuh kurus kerempeng. Sebab kandungan nutrisi susu ini sangat banyak sekali dalam setiap gelas atau tiap sajiannya.

Kandungan protein, karbohidrat hingga mikronutrisi seperti 13 vitamin dan 13 esensial mineral semuanya ada pada satu gelas susu weight gainer ini.

Meskipun demikian kelengkapan nutrisinya tergantung juga dari tiap merk susunya. Karena bisa berbeda-beda jumlah nutrisinya dan harga jualnya.

Biasanya orang-orang yang sudah malang-melintang di dunia Gym lebih merekomendasikan susu weight gainer merk impor karena jauh lebih bagus dari yang lokal.

Tidak tanggung-tanggung, susu weight gainer merk impor bisa memberikan lebih dari 1000 Kalori hanya dalam satu gelas saja. Sedangkan merk lokal biasanya memiliki jumlah Kalori yang lebih kecil dari impor.

Sehingga memang lebih cocok bagi orang kurus yang ingin bulking atau membesarkan badannya untuk mengkonsumsi susu gainer yang memiliki asupan tinggi.

2. Susu Whey

Susu Whey juga mengandung tinggi Kalori, namun bedanya dengan susu weight gainer yaitu tidak terdapat kandungan karbohidrat sama sekali.

Jadi sumber kalori dari Susu Whey ini murni hanya dari protein saja. Susu whey ini sangat cocok untuk orang yang ingin membesarkan atau memelihara ototnya dengan lebih baik ketimbang susu weight gainer.

Sebab orang dengan kondisi tubuh yang telah memiliki berat badan ideal maka tidak cocok mengkonsumsi makanan tinggi karbohidrat dan lemak.

Sedangkan orang yang kurus masih membutuhkan karbohidrat, lemak, dan protein dalam jumlah yang tinggi. Jadi setelah orang kurus tersebut berhasil mendapatkan berat badan yang ideal maka selanjutnya bisa beralih menggunakan susu Whey ini.

Jika anda bertanya-tanya apa bedanya protein pada susu whey dengan protein yang berasal dari makanan lain seperti telor, tahu dan tempe ?

Meskipun makanan real terserbut juga mengandung protein, tetapi susu whey punya kualitas protein yang jauh lebih baik.

Terutama pada kemampuan daya serapnya yang mudah diserap oleh tubuh kita. Jika pada sumber protein seperti telor butuh waktu hingga 4 jam lebih, baru bisa terserap oleh otot tubuh kita.

Maka protein pada susu whey hanya butuh hitungan menit saja bagi tubuh kita untuk menyerapnya. Jadi karena faktor inilah para atlet atau pelaku fitness lebih suka mengkonsumsi protein susu whey ketimbang dari makanan biasa.

Facebook Comments

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button